Persiapan Menghadapi SBMPTN 2017 - Pelaksanaan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) atau yang lebih dikenal dengan jalur tulis ini bertepatan pada Hari Selasa, tanggal 16 Mei 2017, yang rencananya akan serentak dilaksanakan di seluruh wilayah di Indonesia. Seleksi ini bertujuan untuk menyaring Pendaftar di Perguruan Tinggi Negeri di masing-masing wilayah/daerah. Banyak diantara siswa-siswa yang tidak diterima di Jalur SNMPTN 2017 yang juga mendaftar dan mengikuti tes tulis pada jalur SBMPTN ini. Keunggulan dari Jalur SBMPTN ini adalah biaya pendidikan yang dikenakan lebih ringan dibandingkan jalur SNMPTN.
Persiapan Ujian SBMPTN. Sudah tidak terasa kurang beberapa hari lagi Tes tulis SBMPTN akan dilaksanakan, dan tentunya proses pendaftaran calon peserta tes tulis sudah mendapatkan kartu peserta dan sudah siap secara lahir dan batin, baik dari kesiapan tubuh maupun pikiran. Menjelang dilaksanakannya SBMPTN tahun 2017 ini ada beberapa hal yang harus benar-benar dipersiapkan oleh peserta tes tulis SBMPTN, karena jika pada saat pelaksanaan terjadi suatu masalah dan akhirnya dapat membuat usaha kita tidak maksimal hal tersebut sangatlah merugikan bagi diri kita.
Maka dari itu, ada beberapa hal yang harus dipersiapkan sebelum mengikuti tes tulis SBMPTN (Persiapan SBMPTN) supaya mendapatkan kelancaran saat melaksanakan Ujian Tes Tulis SBMPTN. Berikut ini adalah beberapa hal yang benar-benar harus dipersiapkan mulai dari sekarang.
1. Menyimpan Baik-Baik Kartu Peserta SBMPTN 2017
Kartu peserta tes tulis SBMPTN adalah suatu hal yang sangat penting dan itu merupakan kunci atau tiket masuk untuk bisa mengikuti Ujian tes tulis SBMPTN. Maka dari itu, usahakan mulai dari sekarang, simpan baik-baik kartu tersebut, jika perlu diberikan tempat yang bagus dan ditaroh di tempat yang mudah diingat, jangan sampai diletakkan disembarangan tempat, sehingga pada saat hari pelakanaan Ujian kalian masih bingung mencarinya kesana kemari. Dan usahakan jangan menaruhnya di saku celana atau jaket, karena bisa jadi, tiba-tiba kalian lupa dan pada akhirnya kartu tersebut kena cuci dan rusak.
2. Menyiapkan Alat Tulis
Pada tahun 2017 ini, ada sebagian wilayah/daerah yang memberlakukan Ujian tes tulis SBMPTN menggunakan system computer atau computer based test (CBT), jadi peserta ujian tidak perlu repot-repot menyiapkan alat tulis dan harus menghitamkan jawabannya di lembar jawaban. Namun, meskipun begitu masih wilayah/daerah yang menyelenggarakan ujian tes tulis SBMPTN ini berbasis kertas. Maka dari itu, bagi kalian yang ujian Tes tulis SBMPTN masih menggunakan kertas, persiapkan alat tulis sebaik mungkin, seperti; Pensil 2B, bolpoint, penggaris tempat melingkari jawaban dan lain sebagainya. Jika perlu, kalian harus memiliki peralatan tersebut rangkap 2, yang satunya dibuat cadangan, ketika terjadi kerusakan pada pensil misalnya, kalian masih memiliki cadang dan konsentrasi kalian tidak terganggu saat ujian.
3. Review Materi dan Soal-Soal
Untuk dapat menjawab soal-soal yang muncul saat ujian tes tulis SBMPTN tahun 2017 ini dengan mudah, diperlukan banyak-banyak latihan mengerjakan tipe-tipe soal yang memang dikhususkan untuk Tes tulis SBMPTN. Anda bisa mendapatkannya di lembaga pendidikan-lembaga pendidikan yang biasanya memberikan kumpulan soal untuk latihan, atau bisa juga dengan cara latihan mengerjakan kumpulan soal-soal SBMPTN tahun sebelumnya. Karena dengan semakin seringnya kalian mengerjakan soal, pada ujian SBMPTN nanti bisa lebih mudah dan lebih cepat dalam mengerjakan soal dengan tipe yang sama.
Baca Juga: Latihan Soal SBMPTN
4. Mencari Tahu Tempat/Lokasi Ujian
Tempat/Lokasi Ujian SBMPTN terkadang letaknya sangatlah jauh dengan rumah kita. Meskipun begitu, ada juga yang jaraknya juga tidak terlalu jauh. Namun, ada baiknya jika kita mengetahui lebih awal lokasi/tempat ujian tes tulis SBMPTN 2017 ini. Dengan mengetahui tempat/lokasi ujian tersebut, kita bisa memperkirakan sarana transportasi apa yang bisa kita gunakan, misalnya terjadi masalah di jalan kita memperhitungkan alternatifnya, sehingga pada saat ujian nanti tidak terlambat datang.
5. Menjaga Kesehatan
Kesehatan adalah hal yang sangat penting, karena segala persiapan yang sudah matang seperti peralatan ujian, kartu soal, latihan soal-soal, dan review materi akan menjadi kurang maksimal hasilnya jika kesehatan kita tidak baik pada saat ujian, bahkan bisa jadi kita tidak bisa mengikuti ujian SBMPTN jika kita sakit di rumah sakit. Maka dari itu, mulai dari sekarang, jagalah kesehatan badan kalian, makanlah yang teratur, jika perlu diimbangi dengan olahraga yang teratur juga. Jangan sampai Anda membuang kesempatan mengikuti Ujian yang sudah ada di depan mata, karena hal-hal sepele yang seharusnya itu tidak terjadi pada diri kita.
Namun, semua itu tetap yang Maha Kuasa yang menentukan. Maka dari itu, selain berusaha jangan lupa juga untuk berdo'a, dan jangan lupa pula untuk meminta do'a kepada orang tua kalian, karena do'a orang tua adalah satu do'a yang di dengan oleh yang Maha Kuasa.
Demikianlah beberapa hal mengenai Persiapan Menghadapi SBMPTN 2017 ini. Semoga Anda bisa mengikuti ujian dengan lancar dan bisa mendapatkan hasil yang diinginkan. Jangan lupa untuk bersyukur kepada-Nya jika suatu saat tujuan kalian sudah tercapai. Sekian, Terimakasih...