Pendaftaran SBMPTN 2016


Informasi Pendaftaran SBMPTN 2016 - Pendaftaran SBMPTN 2016. Untuk Masuk ke Perguruan Tinggi Negeri, calon pendaftar harus mengikuti serangkaian test dan di bedakan menjadi beberapa Jalur, Jalur yang pertama yang akan dilaksanakan untuk masuk ke Perguruan Tinggi Negeri yaitu adalah Jalur SNMPTN atau lebih dikenal dengan istilah jalur Undangan, untuk SNMPTN 2016 sendiri sudah dibuka pendaftarannya pada hari Senin tanggal 18 Januari 2016 kemaren, Namun tidak semua anak kelas XII bisa langsung mendaftar lewat jalur SNMPTN, hanya sekolah yang telah terakreditasi yang bisa dan mempunyai kesempatan lolos dan diterima di Perguruan Tinggi Negeri. Namun untuk sekolah-sekolah yang tidak termasuk ke dalam akreditasi atau belum terakreditasi bisa mendaftar lewat jalur SBMPTN 2016. Jalur SBMPTN juga bisa diikuti oleh siswa yang sudah lulus dari SMA minimal lulusan tahun 2014 kemaren, berbeda dengan jalur SNMPTN yang boleh diikuti oleh anak yang belum lulus dan sekarang kelas XII di Sekolah Menengah.

Daftar Online SBMPTN 2016 - Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri pada Tahun ini bukan hanya seleksi menggunakan tes tulis saja, kurang lebih ada sekitar 17 Perguruan Tinggi Negeri yang menyiapkan SBMPTN berbasis komputer atau lebih dikenal dengan CBT (Computer Base Test) sama persis dengan Ujian Nasional yang dilakukan menggunakan komputer yang terhubung koneksi Internet. Tetapi untuk CBT sendiri biasanya dilaksanakan oleh Perguruan Tinggi yang memang sudah mempunyai nama dan kualitas yang terkenal di Indonesia dan juga mereka sudah siap untuk melaksanakan CBT tersebut, karena dibutuhkan jumlah komputer yang tidak sedikit dan pengaturan waktu yang ekstra harus teliti.

Baca Juga:




Persyaratan Pendaftaran - Peserta yang bisa mendaftara pada program SBMPTN 2016 ini adalah siswa yang sudah lulus dari Sekolah Menengah dan siswa yang sekarang masih kelas XII Sekolah Menengah. Untuk siswa yang sudah lulus Sekolah Menengah tahun 2014 dan 2016 harus sudah memiliki ijazah dan bagi siswa yang lulus tahun 2016 telah memiliki Surat Keterangan lulus pendidikan Menengah, sekurang-kurangnya memuat informasi mengenai jati diri dan foto.

Mata Pelajaran yang diujikan - Jenis ujian tertulis yang akan diselenggarakan pada SBMPTN 2016 yang akan datang terdiri dari 2 macam ujian, yaitu Ujian Tertulis Dengan Materi umum, kemudian Ujian Keterampilan. Untuk Ujian Tertulis (PBT atau CBT) materinya terdiri dari Tes kemampuan dan Potensi Akademik, Tes Kemampuan Dasar sains dan teknologi (Matematika, Biologi, Kimia dan Fisika) dan Tes Kemampuan Dasar Sosial dan Humaniora (Sosiologi, Sejarah, Geografi dan Ekonomi). Adapun Uji Keterampilan hanya untuk program-program tertentu seperti Studi bidang Ilmu Seni dan Keolahragaan.

Biaya Pendaftaran SBMPTN 2015 - Untuk biaya pendaftaran dan seleksi SBMPTN tahun 2016 ini akan naik menjadi Rp. 200.000,- Biaya tersebut dapat dibayarkan melalui salah bank seperti Bank Mandiri atau Bank BNI, biaya yang sudah dibayarkan tidak bisa diambil kembali dengan alasan apapun. 


Jadwal Ujian 

Jadwal Ujian Tertulis
Computer Based Testing (CBT) : 28 atau 29 atau 30 Mei 2016
Paper Based Testing (PBT)        : 31 Mei 2016

Jadwal Ujian Keterampilan
Ujian Keterampilan dilaksanakan pada tanggal hari Rabu dan/atau Kamis, tanggal 1 dan/atau 2 Juni 2016.
Pengumuman hasil Seleksi akan diumumkan pada hari Selasa, 28 Juni 2016 mulai pukul 17.00 WIB melalui website resmi SBMPTN

Bagaimanakah Cara Mendaftarnya?
  • Pendaftaran dilakukan secara online dan tata cara pendaftaran secara lengkap dapat dilihat pada laman http://pendaftaran.sbmptn.ac.id.
  • Tata cara pengisian borang pendaftaran ujian tertulis dan keterampilan dapat diunduh (download) dari laman http://download.sbmptn.ac.id. mulai tanggal 18 April 2016.
  • Pendaftaran online Computer Based Testing (CBT) dibuka dari tanggal 25 April 2016 pukul 08.00 WIB sampai dengan 9 Mei 2016 pukul 22.00 WIB.
  • Pendaftaran online Paper Based Testing (PBT) dibuka dari tanggal 25 April 2016 pukul 08.00 WIB sampai dengan 20 Mei 2015 pukul 22.00 WIB.

Related Posts

Load comments