Trik Supaya Tetap Fokus Pelajaran di Kelas

Trik Supaya Tetap Fokus Pelajaran di Kelas - Pernahkan Kalian merasakan ketika pelajaran di kelas telah diakhiri ternyata kalian tidak memahami bahkan tidak tahu apa yang dijelaskan oleh guru di kelas. Hal tersebut biasanya disebabkan karena pada saat pelajaran pikiran kalian kurang fokus, mungkin karena ada masalah keluarga, teman dekat atau hal lain yang dapat mengganggu pikiran kalian. Bagaimanapun juga, sebagai siswa atau Mahasiswa tetap harus fokus memusatkan perhatian pada pelajaran di kelas. Jika tidak konsentrasi, bisa jadi apa yang dijelaskan guru terlewatkan begitu saja. Cobalah trik ini supaya bisa tetap fokus pada saat pelajaran di kelas;

Fokus belajar

1. Ketika Tidak bisa mendengarkan Guru
Tempat duduk paling belakang, ataupun suara guru yang terlalu lemah dan mungkin belibet bisa menyebabkan informasi yang disampaikan kurang begitu jelas. Salah satu solusinya adalah dengan mengangkat tangan dan meminta Guru berbicara lebih kencang atau mengulangi penjelasannya. Jika masih terdengar sayup-sayup, mungkin kalian bisa pindah tempat duduk lebih ke depannya lagi. Dengan begitu, kalian bisa tetap fokus pada pelajaran yang disampaikan.

baca juga: Cara Pergi Ke Luar Negeri Gratif dan Tanpa Beasiswa

2. Ketika ada teman yang suka mengobrol, bahkan mengajak ngobrol
Pada pelajaran dimulai terkadang jika tempat duduk kita berada di paling belakang, teman-teman yang akrab dengan kita akan mengajak ngobrol tentang kejadian-kejadian terbaru di tempat belajar, mungkin juga yang diobrolkan seputar masalah perempuan ataupun yang lainnya. Cara untuk mengatasi hal tersebut supaya kalian bisa tetap fokus dalam pelajaran adalah dengan cara pindah tempat duduk agak depan, karena di posisi tersebut sangat jelas dilihat oleh guru, jadi jika kita mengobrol dengan teman maka akan langsung ketahuan.

3. Ketika Jam belajar sudah habis, tapi masih ada hal yang belum dimengerti
Meski sudah berkonsentrasi, mencatat dengan baik, aktif di kelas, bisa jadi Siswa masih berjuang mendapatkan nilai bagus. Jangan khawatir, kamu bisa memanfaatkan jam kerja untuk berdiskusi dengan Guru mengenai materi pelajaran yang masih susah dimengerti.


4. Ketika merasa kelelahan dan mengantuk

Kondisi mengantuk dan kelelahan biasanya disebabkan karena pada saat malam harinya kita terlalu banyak aktivitas, mungkin karena terlalu banyak mengerjakan tugas, Begadang dengan teman-teman, nonton sepak bola atau hal lain yang membuat kita tidur terlalu malam, sehingga di pagi hari kondisi badang kita lemas dan merasa ngantuk. hal tersebut bisa di atasi dengan cara minum secangkir kopi di pagi hari, sehingga rasa kantuk sedikit terkurangi.

5. Ketika sibuk dengan koneksi internet ataupun sosial media
Saat di kelas, usahakan tidak terganggu dengan berbagai notifikasi ponsel. Ketika masuk kelas, simpan ponsel di dalam tas dalam mode diam, kemudian lupakan hingga pelajaran selesai. Jika memakai laptop, buka aplikasi yang mendukung kegiatan belajar seperlunya. Jangan tergoda membuka website selain yang dibutuhkan untuk belajar.

6. Ketika tertarik dengan hal lain
Ada saja yang mengganggu pikiran saat di kelas, seperti rencana liburan akhir pekan, atau teringat kamar yang belum dirapikan karena terburu-buru. Teruslah berlatih agar dapat memfokuskan perhatian hanya pada pelajaran di kelas. Jika pelajaran sudah usai, kamu bisa mengkhawatirkan dan memikirkan hal lain.


7. Ketika Malas Mencatat
Pada saat pelajaran berlangsung, siswa ataupun mahasiswa diupayakan harus mendengarkan guru mengajar, kegiatan mencatat dapat membantu kita memproses informasi masuk ke dalam otak sehingga mudah dipahami. Jika kamu merasa sulit melakukan beberapa hal dalam satu waktu, mengapa tidak mencatat dalam bentuk gambar atau diagram? Cara ini terbukti membantu pemahaman menjadi lebih baik. Atau, temukan cara mencatat lain yang sesuai dengan gayamu.

Selamat Mencoba, semoga berhasil dan kelak menjadi orang yang sukses.

Related Posts

Load comments